Luthfi Hasan - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) |
"Belum ada, belum ada pembicaraan seputar Capres," ujar Luthfi ketika dimintai keterangan seputar manuver Wakil Ketua DPP PKS Zulkieflimansyah tentang calon presiden yang diusung 2014, kepada INILAH.COM, Sabtu (6/8/2011).
Sebelumnya, Zulkieflimansyah mengaku kalau sosok Chairul Tanjung sangat pas untuk diusung. Dia juga bersih dan bebas dari persoalan politik. Secara terang-terangan, Zulkieflimansyah mengisyaratkan kalau PKS mendukung Chairul Tanjung untuk 2014.
Disinggung soal pernyataan tersebut, Luthfi tidak mau berpolemik terlalu jauh. Dia hanya mengatakan bawah PKS masih fokus pada internal. Bahkan, kapan akan berbicara masalah Pilpres, Luthfi juga enggan memberi tahu. "Belum ada itu," katanya singkat.
Bagaimana dengan sosok internal partai seperti Hidayat Nur Wahid (HNW)? Luthfi enggan berkomentar juga. PKS, lanjutnya, belum mau berbicara masalah itu. Sejumlah nama muncul dalam bursa Capres yang diusung PKS. [mvi] [inilah.com 6/8/2011].
Tidak ada komentar: